Penerapan Good Corporate Governance Dalam Meningkatkan Kinerja Pada Bumdes Petala Bumi Kecamatan Bathin Solapan Kabupaten Bengkalis

Rahim, Muhammad Abdul (2022) Penerapan Good Corporate Governance Dalam Meningkatkan Kinerja Pada Bumdes Petala Bumi Kecamatan Bathin Solapan Kabupaten Bengkalis. Diploma thesis, Universitas Lancang Kuning.

[img] Text
1763201113_BAB-I_VI_DAFTAR-PUSTAKA.pdf

Download (2MB)
[img] Text
1763201113_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (734kB) | Request a copy

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui Penerapan good corporate governance dan faktor penghambat penerapan good corporate governance terhadap peningkatan kinerja BUMDes. Jenis dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Penelitian ini dilaksanakan Di Bumdes Petala Bumi Kecamatan Bathin Solapan Kabupaten Bengkalis. Informan dalam penelitian ini adalah Pimpinan BUMDes Petala Bumi, pejabat pelaksana, dan masyarakat. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data dilakukan secara deskriptif. Hasil penelitian menjelaskan BUMDes Petala Bumi Kecamatan Bathin Solapan Kabupaten Bengkalis sudah menerapkan prinsip good corporate governance seperti transparansi, akuntabilitas, responsibilitas, independensi dan kewajaran. Faktor penghambat dalam penerapan prinsip good corporate governance diantaranya benturan kepentingan dari masing-masing pengelola,belum mampu memberikan gaji yang penuh kepada para pengelola, hanya mampu memberikan uang transport, serta keterbatasan kemampuan dalam manajamen usaha dan manajemen kepemimpinan dan kurangnya sumber daya manusia pada BUMDes Petala Bumi Kecamatan Bathin Solapan Kabupaten Bengkalis yang menghambat pada kegiatan promosi atau pemasaran usaha.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HJ Public Finance
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Prodi Administrasi Negara
Depositing User: Bayu Pramana
Date Deposited: 18 Mar 2024 02:37
Last Modified: 18 Mar 2024 02:37
URI: http://repository.unilak.ac.id/id/eprint/3585

Actions (login required)

View Item View Item