Pengaruh Variasi Perbandingan Alkali Dengan Fly Ash Pada Naoh 10 Molar Terhadap Kuat Tekan Beton Geopolimer

Siahaan, Prabowo Arjuna (2022) Pengaruh Variasi Perbandingan Alkali Dengan Fly Ash Pada Naoh 10 Molar Terhadap Kuat Tekan Beton Geopolimer. Diploma thesis, Universitas Lancang Kuning.

[img] Text
2022201085_BAB-I_V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf

Download (1MB)
[img] Text
2022201085_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (795kB) | Request a copy

Abstract

Beton geopolimer merupakan jenis beton dengan bahan penyusun utamanya menggunakan material yang banyak mengandung silica dan alumina. Salah satu material yang banyak mengandung silica dan alumina terdapat pada fly ash yang merupakan sisa pembakaran batu bara. Fly ash yang digunakan berasal dari PLTU Tenayan Raya dengan kelas F. Perbandingan alkali dengan fly ash berperan dalam laju geopolimerisasi atau bereaksinya unsur-unsur dalam fly ash sehingga mempengaruhi kuat tekan beton geopolimer, sehingga diperlukan penelitian dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh variasi perbandingan alkali dengan fly ash terhadap kuat tekan beton geopolimer. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimental. Penelitian ini menggunakan NaOH 10 Molar dengan memvariasikan nilai perbandingan alkali dengan fly ash yaitu 0,40; 0,45; 0,50; 0,55; 0,60 dan perbandingan NaOH dengan Na2SiO3 sebesar 1:1,5. Perbandingan agregat dan binder yang digunakan 65:35 terhadap berat benda uji. Benda uji yang digunakan adalah silinder dengan diameter 15 cm dan tinggi 30 cm. Perawatan dilakukan selama 28 hari pada suhu ruangan dan kemudian dilakukan pengujian kuat tekan. Dari hasil penelitian diperoleh hasil kuat tekan tertinggi pada perbandingan alkali dengan fly ash 0,40 sebesar 12,695 MPa. Berdasarkan uji statistik didapatkan nilai hubungan (r) negatif (-) sebesar 0,969 yang berarti terdapat hubungan yang bertolak belakang yang sangat kuat antara variasi perbandingan alkali dengan fly ash terhadap kuat tekan beton geopolimer. Seiring dengan peningkatan nilai perbandingan alkali dengan fly ash maka nilai kuat tekan akan semakin rendah. Sehingga dapat disimpulkan bahwa variasi perbandingan alkali dengan fly ash berpengaruh sangat kuat dan bertolak belakang terhadap kuat tekan beton geopolimer.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Alkali, beton geopolimer, binder, fly ash, kuat tekan
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Prodi Teknik Sipil
Depositing User: Fitrah Hamidy
Date Deposited: 31 Jan 2024 17:43
Last Modified: 31 Jan 2024 17:43
URI: http://repository.unilak.ac.id/id/eprint/3273

Actions (login required)

View Item View Item