Rancang Bangun Personality Analyst Menggunakan MBTI (Myers-Briggs Type Indicator) Berbasis Web dan Framework Laravel (Studi Kasus : SMK Negeri 7 Pekanbaru)

Afriantoni, Afriantoni (2022) Rancang Bangun Personality Analyst Menggunakan MBTI (Myers-Briggs Type Indicator) Berbasis Web dan Framework Laravel (Studi Kasus : SMK Negeri 7 Pekanbaru). Diploma thesis, Universitas Lancang Kuning.

[img] Text
1855201074_BAB-I_VI_DAFTAR-PUSTAKA.pdf

Download (4MB)
[img] Text
1855201074_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

MBTI (Myers-Briggs Type Indicator) merupakan instrumen tes mengukur kecerdasan, bakat, serta tipe kepribadian seseorang. Banyaknya manfaat dari tes MBTI di berbagai bidang tak terkecuali pada bidang akademik. Karena pada proses pendidikan akan ada situasi yang memerlukan sebuah pengambilan keputusan salah satunya oleh peserta didik. Oleh karena itu dengan instrumen tes MBTI sebagai alat ukur untuk mengetahui tipe kepribadian mempunyai peranan penting, yaitu dengan mengetahui tipe kepribadian peserta didik, para pendidik bisa mengarahkan ke arah mana peserta didik akan dituntut sesuai dengan kepribadiannya. Namun pada saat ini belum terdapat sebuah website yang dapat melakukan tes dengan sistem praktis, mudah dipahami dan dapat dilakukan dimana saja dan kapan saja tanpa harus mencocokannya secara manual. Hal inilah yang menjadi alasan untuk dibuatnya website personality analyst sehingga hasil tes yang diperoleh dapat diolah dengan lebih cepat dan praktis khususnya di SMK Negeri 7 Pekanbaru. Website ini dibangun menggunakan framework laravel dan metode decision tree. Pemakaian metode tersebut dapat memudahkan dalam menganalisis dan memerlukan sedikit pemrosesan data sehingga outputnya mudah dibaca dan diinterpretasikan. Hasil dari website personality analyst yang dibangun adalah memudahkan peserta didik SMKN 7 Pekanbaru untuk mengetahui kepribadian, minat dan bakat yang mereka miliki dan memudahkan guru bimbingan konseling untuk memilih jurusan sesuai minat dan bakat peserta didik.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kepribadian, MBTI, Personality Analyst, Framework Laravel
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Prodi Teknik Informatika
Depositing User: Fitrah Hamidy
Date Deposited: 09 Jan 2024 03:21
Last Modified: 09 Jan 2024 03:21
URI: http://repository.unilak.ac.id/id/eprint/2947

Actions (login required)

View Item View Item