Analisis Time Series Forecasting Dalam Memprediksi Produksi Tanaman Pangan Padi Di Indonesia Menggunakan Algoritma Regresi Linear

Prastyo, Willy (2023) Analisis Time Series Forecasting Dalam Memprediksi Produksi Tanaman Pangan Padi Di Indonesia Menggunakan Algoritma Regresi Linear. Diploma thesis, Universitas Lancang Kuning.

[img] Text
1755201067_BAB-I_VI_DAFTAR-PUSTAKA.pdf

Download (2MB)
[img] Text
1755201067_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Padi sebagai tanaman pangan dikonsumsi kurang lebih 90% dari keseluruhan penduduk Indonesia untuk makanan pokok sehari-hari. Produksi tanaman padi selama 3 tahun terakhir di Indonesia menunjukkan perkembangan yang fluktuatif. Sementara itu, kebutuhan beras sebagai salah satu sumber pangan utama penduduk Indonesia terus meningkat, karena selain jumlah penduduk terus bertambah dengan peningkatan sekitar 2,1% per tahun. Untuk menghindari kekurangan beras dimasa yang akan datang tentunya pemerintah pada setiap provinsi di Indonesia perlu memperhatikan produksi tanaman pangan padi dengan cara menjaga agar tidak terjadinya penurunan dari target panen padi setiap tahunnya. Dalam hal ini perlu adanya sebuah analisis yang dapat memberikan informasi baru mengenai seberapa besar target produksi hasil panen tanaman pangan padi pada setiap Provinsi di Indonesia dengan tujuan untuk menjaga stok produksi tanaman padi agar mencukupi kebutuhan pangan beras di Indonesia salah satunya dilakukan dengan teknik Data Mining Forecasting. Analisis yang dilakukan dengan meramalkan produksi tanaman pangan padi di Indonesia pada setiap Provinsi di masa yang akan datang berdasarkan data hasil produksi tanaman pangan padi Indonesia dengan metode Regresi Linear yang diolah dengan perhitungan manual dan pengujian tools Google Colaboratory menghasilkan garis regresi yang menunjukan peningkatan pada Provinsi dengan kode P08 (Provinsi Lampung), P09 (Provinsi Kep. Bangka Belitung), P14 (Provinsi D.I. Yogyakarta), P16 (Provinsi Banten), P18 (Provinsi Nusa Tenggara Barat), dan P30 (Provinsi Sulawesi Barat), sedangkan provinsi lainnya menunjukkan garis turun kebawah yang menyatakan bahwasanya peramalan hasil produksi pada tahun 2023 akan mengalami penurunan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Peramalan, Hasil Produksi, Tanaman Padi, Regresi Linear, Root Mean Square Error
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Prodi Teknik Informatika
Depositing User: Novri Hariawan
Date Deposited: 03 Jan 2024 07:38
Last Modified: 03 Jan 2024 07:38
URI: http://repository.unilak.ac.id/id/eprint/2941

Actions (login required)

View Item View Item