PEMBANGUNAN SYSTEM MATERIAL REQUIREMENT PLANNING (MRP) PADA PT. JINGGA PERKASA

Arianto, Adek (2017) PEMBANGUNAN SYSTEM MATERIAL REQUIREMENT PLANNING (MRP) PADA PT. JINGGA PERKASA. Other thesis, Universitas Lancang Kuning.

[img] Text
Cover.pdf

Download (94kB)
[img] Text
Abstrak.pdf

Download (6kB)

Abstract

PT. Jingga perkasa adalah perusahaan yang bergerak dibidang jasa percetakan surat kabar dibawah naungan Yube Media Group. Berdiri sejak tahun 2009 dan beroperasi ditahun yang sama sampai saat ini PT. Jingga Perkasa sudah melakukan kerja sama dengan beberapa penerbit seperti Harian Vokal, Harian Detail, Haluan Riau dan Gema Siak. Namun perusahaan tersebut sering mendapat masalah yang timbul akibat pengolahan bahan baku yang kurang terorganisir yang berdampak pada penerbit yang sering komplen akibat pesananan cetak tidak sesuai serta terlalu lama dikerjakan. Kejadian ini sering terjadi sehingga terganggunya proses produksi akibat kekurangan bahan baku dan terkadang mengalami kelebihan bahan baku dan itu menyebabkan meningkatnya biaya produksi dan penurunan keuntungan perusahaan. Untuk memecahakan dibangunlah system material requirement planning (MRP) dengan menggunakan metode economic order quantity (EOQ) untuk mengetahui berapa banyak kebutuhan bahan baku yang harus disiapkan atau dipesan dimasa mendatang sehingga proses produksi bisa bejalan lancar dan memenuhi laju permintaan penerbit dan meningkatkan kinerja dan efisisensi waktu. Setelah dilakukan penelitian pada PT. Jingga Perkasa , Proses Pengendalian persediaan bahan baku berdasarkan atas adanya pesanan dari penerbit khususnya Penerbit dari Koran Harian Vokal. Dari perhitungan biaya bahan baku tahun 2017 total biaya persediaan bahan baku yang dikeluarkan oleh perusahaan adalah Rp 465.192.000,-. Sedangkan dengan menggunakan system MRP dengan metode EOQ Rp 397.390.877,-. Dari perhitungan diatas dapat diketahui bahwa metode EOQ memiliki selisih total biaya persediaan paling rendah sebesar rp 67.801.123,-.artinya perusahaan meminimalisasikan biaya persediaan sebesar 14,6 %. Sehingga dengan demikian terbukti bahwa System MRP ini dapat berperan dalam mengendalikan persediaan bahan baku dan mengefisiensi biaya persediaan bahan baku pada perusahaan.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Prodi Teknik Informatika
Depositing User: mhs ip wira wahyu
Date Deposited: 08 Jun 2022 04:24
Last Modified: 08 Jun 2022 04:24
URI: http://repository.unilak.ac.id/id/eprint/1939

Actions (login required)

View Item View Item