PELAKSANAAN PENGELOLAAN KEUANGAN KAMPUNG BERDASARKAN PERATURAN BUPATI SIAK NOMOR 201 TAHUN 2017 TENTANG PEDOMAN PENGELOLAAN KEUANGAN KAMPUNG DI KAMPUNG MAREDAN BARAT KECAMATAN TUALANG KABUPATEN SIAK

DUWI NURMAYA, DUWI (2019) PELAKSANAAN PENGELOLAAN KEUANGAN KAMPUNG BERDASARKAN PERATURAN BUPATI SIAK NOMOR 201 TAHUN 2017 TENTANG PEDOMAN PENGELOLAAN KEUANGAN KAMPUNG DI KAMPUNG MAREDAN BARAT KECAMATAN TUALANG KABUPATEN SIAK. Other thesis, FAKULTAS HUKUM.

[img] Text
DWI NURBAYA.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (119kB)
Official URL: file:///D:/SKRIPSI%20REPO/pdf/DWI%20NURBAYA.pdf

Abstract

Rumusan masalah pada penelitian ini pertama bagaimanakah pelaksanaan pengelolaan Keuangan Kampung Berdasarkan Peraturan Bupati Siak Nomor 201 Tahun 2017 Tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Kampung di Kampung Maredan Barat Kabupaten Siak? Kedua Bagaimanakah Hambatan Pelaksanaan Pengelolaan Keuangan Kampung di Kampung Maredan Barat? Ketiga Bagaimanakah Upaya Mengatasi Pelaksanaan Pengelolaan Keuangan Kampung di Kampung Maredan Barat? Tujuan penelitian diantaranya Untuk Mengetahui Pelaksanaan Pengelolaan Keuangan Kampung Berdasarkan Peraturan Bupati Siak Nomor 201 Tahun 2017 Tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Kampung di Kampung Maredan Barat Kabupaten Siak. Untuk Mengetahui Hambatan Pelaksanaan Pengelolaan Keuangan Kampung Berdasarkan Peraturan Bupati Siak Nomor 201 Tahun 2017 Tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Kampung di Kampung Maredan Barat Kabupaten Siak. Untuk Mengetahui Upaya Mengatasi Pelaksanaan Pengelolaan Keuangan Kampung Berdasarkan Peraturan Bupati Siak Nomor 201 Tahun 2017 Tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Kampung di Kampung Maredan Barat Kabupaten Siak. Jenis penelitian ini adalah penelitian hukum sosiologis yang membahas tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Kampung Berdasarkan Peraturan Bupati Nomor 201 Tahun 2017 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Kampung dengan lokasi penelitian di Kampung Maredan Barat dengan alasan penulis berasal dari Kampung Maredan Barat, dengan tekhnik pengumpulan data melalui wawancara terstruktur dan kajian kepustakaan. Hasil data yang didapat oleh penuli dilapangan bahwa mulai dari perencanaan sampai pelaksanaan pengelolaan keuangan kampung di Kampung Maredan Barat belum terlaksana dengan semestinya, berdasarkan aturan yang telah ditetapkan dengan Peraturan Bupati Nomor 201 Tahun 2017 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Kampung di Kampung Maredan Barat Kabupaten Siak, yang menyebabkan terlambatnya penerbitan Peraturan Bupati yang berlaku. Hambatan-hambatan yang ditemui penulis dalam pengelolaan Keuangan kampung di Kampung Maredan Barat disebabkan karena kurangnya Sumber Daya Manusia (SDM) yaitu tenaga teknis atau pegawai dalam pembuatan RAB, kurangnya komunikasi yang terintegrasi pihak kampung, kecamatan dan kabupaten serta kurangnya sosialisasi untuk penyusunan APBKam yang melibatkan ketua dan anggota Bapekam. Upayaupaya mengatasi hambatan agar sesuai dengan peraturan yang berlaku berdasarkan Peraturan Bupati Nomor 201 Tahun 2017 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Kampung di Kampung Maredan Barat Kabupaten Siak, yaitu dengan meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) , lebih meningkatkan pelatihan-pelatihan ataupun sosialisasi dalam penyusunan APBKam, dan mempererat komunikasi antara pihak yang terkait, yaitu pihak kabupaten, kecamatan dan kampung. Kata Kunci : Keuangan Kampung , Kampung Maredan Barat

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum > Prodi Hukum
Depositing User: Zuliyati Zuliyati
Date Deposited: 31 Dec 2019 07:53
Last Modified: 31 Dec 2019 07:53
URI: http://repository.unilak.ac.id/id/eprint/1091

Actions (login required)

View Item View Item