PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM PEMBANGUNAN DESA SUNGAI BULUH KECAMATAN BUNUT KABUPATEN PELALAWA

Aliyana, Aliyana (2018) PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM PEMBANGUNAN DESA SUNGAI BULUH KECAMATAN BUNUT KABUPATEN PELALAWA. Other thesis, universitas lancang kuning.

[img] Text
ALIYANA.pdf

Download (114kB)

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah menganalisa bagaimana partisipasi masyarakat dalam pembangunan desa sungai buluh kecamatan bunut kabupaten pelalawan yang selalu terjadi masyarakat cendrung banyak tidak hadir dalam rapat musrenbangdes awal tahun dan masih adanya pembangunan yang belum terealisasi. Focus penelitian ini dilakukan di desa sungai buluh kecamatan bunut kabupaten pelalawan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui partisipasi masyarakat dalam pembangunan desa sungai buluh kecamatan bunut kabupaten pelalawan. Adapun narasumber berjumlah 5 orang. Penentuan sampel berdasarkan metode snow ball. Data yang digunakan data primer dan data sekunder, sedangkan analisis data menggunakan metode kualitatif. Hasil penelitian yang didapat dari wawancara tentang partisipasi masyarakat dalam pembangunan desa sungai buluh kecamatan bunut kabupaten pelalawan sedikit masyarakat yang hadir sehingga ide, gagasan dan masukan sangat kurang pada partisipasi didalam tahap perencanaan, partisipasi didalam tahap pelaksanaan sangat jarang terlibat masyarakat setempat untuk ikut dalam pelaksanaan pembangunan yang ada, dan pada partisipasi didalam tahap pemanfaatan sangat sedikit masyarakat berpartisipasi dalam bentuk tenaga, uang maupun material. Hambatan-hambatannya yaitu: rendahnya perekonomian masyarakat, kurangnya dana atau uang dan kurangnya sosialisasi pada masyarakat. Kata kunci:Partisipasi Masyarakat, Pembangunan

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Jurnal UNILAK > Jurnal Agribisnis
Depositing User: Dina Dina
Date Deposited: 31 Dec 2019 07:36
Last Modified: 31 Dec 2019 07:36
URI: http://repository.unilak.ac.id/id/eprint/1008

Actions (login required)

View Item View Item