PENANGGULANGAN PELANGGARAN LALU LINTAS YANG DILAKUKAN OLEH ANAK DIBAWAH UMUR DI WILAYAH HUKUM KEPOLISIAN SEKTOR MINAS

EDU SUDIARTO, EDU (2019) PENANGGULANGAN PELANGGARAN LALU LINTAS YANG DILAKUKAN OLEH ANAK DIBAWAH UMUR DI WILAYAH HUKUM KEPOLISIAN SEKTOR MINAS. Other thesis, FAKULTAS HUKUM.

[img] Text
EDU.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (270kB)
Official URL: file:///D:/SKRIPSI%20REPO/pdf/EDU.pdf

Abstract

Di Wilayah Polsek Minas sendiri sering kali terjadi pelanggaran lalu lintas yang kerap kali dilakukan dan dianggap sudah membudaya di kalangan masyarakat dan anak-anak sekolah. Pelanggaran lalu lintas tersebut seperti tidak memakai helm, menerobos lampu merah, bonceng tiga, dan tidak memiliki SIM dan STNK. Pelanggaran seperti itu dianggap sudah menjadi kebiasaan bagi masyarakat pengguna jalan, sehingga tiap kali dilakukan operasi tertib lalu lintas di jalan raya oleh pihak yang berwenang, maka tidak sedikit yang terjaring kasus pelanggaran lalu lintas dan tidak jarang pula pelanggaran tersebut kerap menimbulkan kecelakaan lalu lintas. Oleh karena itu, aparat penegak hukum dalam hal ini Polisi Lalu Lintas berperan sebagai pencegah (politie toezicht) dan sebagai penindak (politie dwang). Di samping itu polisi lalu lintas juga melakukan fungsi regeling (misalnya, pengaturan tentang kewajiban bagi kendaraan bermotor tertentu untuk melengkapi dengan segitiga pengaman) dan fungsi bestuur khususnya dalam hal perizinan atau begunstiging (misalnya, mengeluarkan Surat Izin Mengemudi). Berdasarkan uraian permasalahan diatas, maka penulis tertarik untuk melakukan penelitian yang berjudul “Penanggulangan Pelanggaran Lalu Lintas Yang Dilakukan Oleh Anak Di Bawah Umur Atau Anak Sekolah Di Wilayah Hukum Kepolisian Sektor Minas”. Permasalahannya adalah bagaimanakah penanggulangan pelanggaran lalu lintas yang dilakukan oleh anak dibawah umur atau anak sekolah di wilayah hukum Kepolisian Sektor Minas?, hambatan dan upaya apa sajakah yang dilakukan mengenai penanggulangan pelanggaran lalu lintas yang dilakukan oleh anak dibawah umur atau anak sekolah di wilayah hukum Kepolisian Sektor Minas. Jenis penelitian adalah jenis penelitian hukum sosiologis, lokasi penelitian adalah di Wilayah Hukum Kepolisian Sektor Minas. Dimana data yang penulis lakukan dengan menggunakan analisis kualitatif. Data kualitatif ini penulis sajikan dan uraikan dengan kalimat yang jelas dan bahasa yang mudah dimengerti, sehingga ditarik kesimpulan dari fakta-fakta yang lebih sempit dalam aturan yang bersifat khusus, kepada fakta–fakta yang lebih luas dengan aturan yang bersifat lebih umum. Kesimpulan dalam skripsi ini adalah pembinaan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan yang dilaksanakan secara bersama-sama oleh instansi yang sudah diberikan tugas dan tanggung jawab diharapkan penyelenggara Lalu Lintas dan Angkutan Jalan dapat terlaksana dengan selamat, aman, tertib, lancar, dan efisien, serta dapat mengurangi pelanggaran Lalu Lintas dan Angkutan Jalan.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum > Prodi Hukum
Depositing User: Zuliyati Zuliyati
Date Deposited: 31 Dec 2019 07:53
Last Modified: 31 Dec 2019 07:53
URI: http://repository.unilak.ac.id/id/eprint/1093

Actions (login required)

View Item View Item